Baznas Launching Program Lotim Cerdas

oleh -898 views

LOMBOKSATU.com – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Lombok Timur terus memberikan perhatian dengan penuh bagi para penerima zakat atau yang disebut mustahiq. Hari ini (Rabu, 25/11/2020) Baznas meluncurkan program pemberian bantuan kepada guru honorer SMP non sertifikasi.

Bantuan yang dikemas dalam bentuk program yang disebut Lotim Cerdas itu menyasar guru honorer SMP se-Kabupaten Lombok Timur dengan tujuan membantu pemerintah dalam konteks membangun pendidikan di Gumi Selaparang.

Sekretaris Baznas, Abdul Hayyi Zakaria menyebutkan, program Lotim Cerdas merupakan salah satu program unggulan dari Baznas dalam rangka membantu pemerintah mencerdaskan kehidupan mustahiq.

“Bentuk program ini berupa pemberian insentif untuk guru honorer non sertifikasi. Selain itu, memberikan bantunan untuk siswa miskin berprestasi dan subsidi biaya tugas semester akhir, mahasiswa miskin,” ungkapnya.

Dalam peluncuran program hari ini, Hayi menyebutkan insyaAllah akan dihadiri oleh Bupati, Ketua DPRD, Kadis Dikbud dan Kepala Kemenag Lotim dan tamu undangan lain.